Thursday, December 29, 2011

A thousand years of friendship


Hari ini, 29 Desember 2011, akhirnya setelah bertahun-tahun tak bertemu, aku bisa menemui sahabat-sahabatku kuliah secara langsung.

Sayang sekali, tidak semua bisa hadir, tetapi tentunya momen ini sungguh sangat aku nantikan.
Kami, melalui begitu banyak jalan yang berliku, sempat terpisah di tengah jalan, tetapi entah bagaimana, akhirnya kami menemukan jalan untuk bersama lagi.

Sebenarnya, apa itu persahabatan?
Bagiku persahabatan itu dapat dijabarkan sebagai berikut :

Seorang sahabat adalah seseorang yang mengenal dirimu, apa adanya, dan tetap mau menjadi temanmu.

Seorang sahabat akan melalui proses hidup denganmu, dia bukan orang yang sempurna, tetapi dia seseorang yang setia.

Seorang sahabat dapat melihat, mendengar dan berbicara di waktu yang tepat, suatu insting dan naluri alami yang tidak bisa diajarkan.

Seorang sahabat memiliki tempat yang spesial, tidak peduli berapa lama mereka pergi, ketika mereka kembali..selalu saja dapat diterima dan masuk dalam ruang hatimu.

Seorang sahabat akan berbagi tawa dan tangis, menerima keputusasaan dan kemarahanmu, bersedia memberi ruang untukmu menyendiri dan menamparmu ketika kau terlena.

Seorang sahabat dapat berjalan di sampingmu sebagai rekan, dibelakang untuk menjagamu, tetapi tidak pernah di depanmu untuk meninggalkanmu sendiri.

" Dan jika seorang sahabat meninggalkanmu...percayalah...seorang sahabat akan selalu kembali...dan saat itulah kau tahu, bahwa dia adalah seorang sahabat sejati "


Untukmu sahabat-sahabatku...terimakasih untuk setiap waktu yang kau curahkan untukku.

Aku tidak bisa menjanjikan masa depan, tetapi untuk saat ini...saat ini, akan kubagi tawa, tangis dan seluruh jiwaku bersamamu.



yogyakarta, 29122011 - suatu akhir tahun yang sangat mengesankan

Monday, May 23, 2011

Top 10 Hits Lagu Galau

*terinspirasi dari blog tuanputriburukrupa

Setelah membaca blog adik kecilku tercinta, jadi terinspirasi untuk membuat sebuah list lagu serupa. Adapun list ini dikhususkan untuk para manusia di luar sana yang sedang merasa dunia tak lagi sama, sebuah list lagu yang menggambarkan bahwa terkadang hidup ini dapat membuat suatu lubang besar yang kita tak akan pernah tahu kapan akan tertutup.

Dan lagu-lagu ini pun diputar seperti suatu rapalan mantra, mengharapkan suatu pelipur lara yang seakan tak kunjung tiba.
Bagi siapapun yang membaca tulisan ini, dan sedang merasakan hal yang sama, semoga lagu-lagu ini dapat membantu meringankan langkahmu.

10. Sting - When We Dance
Liriknya bagus, dalam dan menohok...manis tapi ga enek..pokoknya suka lah

9. Wet wet wet - Julia says
Lagu yang super duper jadul..sudah suka semenjak di SD *anak kecil yang aneh*

8. Adrian Martadinata - Ajari Aku
Berawal dari iklan Po***, dengan background gitar akustik yang super duper keren, dipadu dengan lirik yang oke, suara yang empuk. makin mantablah mendengar sambil menyeruput tissue..eh..kopi :D

7. Michael Jackson - One Day of Your Life
Untuk semua yang pernah merasakan, suatu waktu yang terasa begitu sempurna, yang tak akan mungkin dapat terulang. Suatu waktu yang akan menjadi kenangan indah selamanya. Lagu ini dengan sempurna menggambarkan hal itu.

6. Coldplay - The Scientist
Dibandingkan Yellow, aku lebih suka dengan lagu ini. Khas musik BritPop..simple, stagnan melody, mellow, terkesan berat dan sedih..even desperate...but i like it..

5. Saybia - Second You Sleep
Lagu yang cucok bagi cinta yang tak berbalas, tak tersampaikan, cinta terlarang or whatever it is.. this song so suitable to describe the feeling.
PS : just hear the song and mind the video clip...*sigh*

4. The Fly - Biru
Sebuah grup band lawas yang sebenernya kurang begitu oke klipnya, better denger lagunya aja tapi jangan nonton klipnya, bikin buyar suasana.

3. Lady Antebellum - Need You Now
"guess i rather hurt than feel nothing at all"


2. Vertical Horizon - Best I Ever Had
Yup! Lagu kebangsaan waktu broken hearted..cheesy and corny yes, but it make me feel better somehow ;)


and the ultimate.....

1. Keane - Somewhere Only We Know
OST film The Lake House
Film teramat keren yang menyayat hati...membuat berkhayal bertemu jodoh dengan cara yang serupa *curcol*


" Oh simple thing, where have you gone? I'm getting old and I need something to rely on So tell me when you're gonna let me in I'm getting tired and I need somewhere to begin "








So..thats all folks..silahkan ambil tissue, bantal or boneka besar empuk, merapat di tempat tidur..dan siap melancong ke negeri galau :)

Sunday, May 15, 2011

Biru - The Fly


Kau tertawa, kau mendusta
Walau cintamu tak akan ku rasa
Kini kau pergi tinggalkan semua
Dengan asa masih tersisa


Reff I :

Masih terasa
Semua cinta yang kau ucapkan
Walau biru tak mengapa

Mungkinkah semua
Akan menghilang bersamamu
Karena hidupmu berlalu



Kau merana, kau terluka
Walau anganmu yang pernah meraja
Kini kau pergi dan takkan kembali
Dengan rasa hati tersiksa

Reff II :
Masih terasa
Semua cinta yang kau ucapkan
Walau biru tak mengapa
Mungkinkah semua
Akan menghilang bersamamu
Karena hidupmu, karena hidupmu berlalu

Bawalah indah ... cerita lalu

Yang biru ... dalam kalbu

Saturday, May 14, 2011

The Hippocampus

Satu-satu kupetakan gambaran itu
Kubingkai dengan indah diatas kanvas
kupandangi sesaat
kupastikan semuanya sempurna

Waktu berjalan cepat
Hadir dengan warnanya tersendiri
Jejak-jejak mereka yang telah pergi
Percakapan dengan mereka yang tercinta
Alunan musik
Kecupan lembut
Kekuatan untuk bertahan
Keberanian untuk berjalan
Perlindungan hangat
Gambaran slide berlalu dalam sel kelabu
begitu indah dan sempurna


Waktu yang tak dapat berulang, yang tak dapat kumiliki
kebahagiaan merupakan satu waktu sempurna
yang tak akan dapat terulang dengan cara yg sama
seperti nyala lilin di malam hari
kala rintik mengetuk kaca jendela
dan sepi menyapa

Waktu yang telah membeku
kusimpan rapi dalam kenangan
Kau, dia dan mereka
yang pernah ada dan tak akan kembali
Semuanya ada
dalam sel-sel kelabu

Wednesday, March 23, 2011

Telur Sayur Saus Tiram
















Bahan :


1/2 batang wortel, iris tipis serong
1/3 bunga brokoli, potong kecil -kecil
1/2 biji bawang bombay, iris melintang
2 siung bawang putih, iris tipis

Bumbu :
Mentega
Saos tiram
Garam
Air matang


Cara memasak :

1. Masukkan mentega, bawang putih dan bawang bombay dalam rice cooker. Tutup dan masak
2. Setelah bawang layu dan harum, aduk kemudian masukkan saos tiram beserta brokoli dan wortel. Aduk kembali
3. Tutup kembali beberapa saat, buka dan tambahkan air seperempat gelas. Tutup dan tunggu mendidih.
4. Masukkan telur, tambahkan garam. tutup kembali sebentar saja.
5. Buka, aduk dan kalau air sudah mulai mengental matikan.
6. Siap dihidangkan